Jelang Idul Fitri, Tetty Paruntu Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar 54 Amurang

Minsel9 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.com — Menjelang hari raya Idul Fitri (Lebaran) yang tinggal menghitung hari, Bupati Minahasa Selatan DR. Christiany Eugenia Paruntu SE, yang didampingi oleh Kepala Dinas Perdagangan Adrian Sumuweng dan Kepala Pasar Amurang Rio Joseph, pada Jumat 8 Juni 2018, melakukan sidak sekaligus memantau harga sejumlah bahan pokok yang ada di pasar Amurang.

Hadir di tengah-tengah pedagang yang ada dipasar tersebut, Bupati Cantik ini memdapat sambutan yang hangat dari para pedagang dan pembeli yang memadati pasar Amurang, dan dibalas dengan senyuman khas dari sang Bupati.

Dalam sidak atau kunjungan dari Bupati ke pasar tersebut, Bupati Menghimbau kepada para pedagang agar dapat meneliti bahan yang dijual jangan sampai menjual bahan pokok yang sudah tidak layak konsumsi, begitupun pada kepada para pedagang agar jangan menaikan harga sembako secara sepihak. Dan pagi para pembeli mampu meneliti agar jangan sampai membeli bahan pokok yang sudah kadaluarsa.

Baca juga:  Hadir Dalam Hapsa PK/B GMIM, Bupati Tetty Paruntu Berikan Bantuan Alat Pertanian Kepada Kelompok Tani & PK/B

Para pedagang yang berkesempatan bertemu dengan Bupati, mengeluhkan mengenai kenaikan sejumlah bahan pokok seperti Cabe dan Tomat, yang saat ini menyentuh kisaran 40.000/Kg, dan sang Bupati pun meresponnya dengan akan melakukan koordinasi dengan instansi-instansi terkait.

“Saya sangat senang bisa bertatap muka dengan para pedagang dan pembeli yang ada di pasar Amurang, dan memantau harga bahan pokok, apalagi menjelang hari raya idul fitri, dan kita akan berusaha semua bahan pokok menjelang lebaran ini tetap stabil.” kata Bupati Tetty Paruntu.

Bupati Tetty Paruntu dalam kesempatan tersebut sempat berbelanja berbagai bahan pokok, serta juga membelikan para warga kebutuhan yang diinginkan. Kehadiran Bupati Minsel dua periode ini juga dimanfaatkan oleh para pedagang bahkan pengunjung pasar untuk berselfie ria dengan Bupati yang sangat dicintai masyarakatnya ini.

Baca juga:  Gelar Pemeriksaan Mata Gratis, PPI Kabupaten Minsel Tuai Apresiasi

Turut hadir juga dalam kunjungan Bupati di pasar Amurang ini ,diantaranya ,Kadis Perdagangan Adrian Sumuweng, Kepala Pasar Amurang Rio Joseph, Kabag Humas Henri Palit, serta sejumlah kepala SKPD dan jajaran.

(Hengly/TI)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *