Kajari Tator Buka Puasa Bersama Puluhan Praja STPDN/IPDN

SULSEL13 Dilihat

Sulsel, transparansiindonesia.co.id — Puluhan Purna Praja Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri/Institut Pemerintah Dalam Negeri (STPDN/IPDN) Toraja yakni Tana Toraja dan Toraja Utara gelar silahturahmi dan buka puasa bersama di rumah jabatan Kajari Tana Toraja, Jumat (24/5).

Dalam bukber tersebut dihadiri Kajari Tator, Jefri P. Makapedua bersama jajaran Kejari Tator. Purna Praja angkatan 03 hingga angkatan 24 bahkan ada yang IPDN 28 pendaftar asal Toraja Utara.

Menurut tuan rumah Bukber, Mira Bangalino yang merupakan kepala bidang Pemerintahan sekretariat daerah kabupaten Toraja Utara bahwa bukber tersebut merupakan yang pertama diadakan untuk dua kebupaten sekaligus.

Baca juga:  Kerja Sama Kejari Tator dan BRI Rantepao Amankan Rp.2,7 Milliar

“Hal ini merupakan anjang silahturahmi antar Purna Praj IPDN, yang sudah berkibra di pemerintahan di dua kabupaten yang ada di Toraja. Kami berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahunnya ” kata Mira yang juga merupakan istri dari Kajari Tator.

(red/T2)*