Bahas Penanganan Covid-19 dan Kamtibmas, FDW-PYR Rapat Bersama Forkopimda

Minsel5 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — kerja, kerja san kerja, itulah yang ditunjukan oleh Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar SH bersama Wakil Bupati Petra Yanni Rembang STh (FDW-PYR).

Usai dilantik menahkodai Kabupaten Minahasa Selatan, dua top eksekutif Minsel tersebut terus bergerak, bekerja untuk kemajuan pembangunan Minahasa Selatan, berbagai agenda kegiatan-kegiatan di ikuti oleh Bupati Franky Wongkar bersama Wabup Petra Rembang.

Dan pada Selasa 2 Maret 2021, bertempat diruang rapat Bupati Minahasa Selatan, bersama unsur Forkopimda, Sekda, Kaban Kesbanpol, FDW-PYR melaksanakan rapat bersama dan membahas berbagai aganda, salah satunya yakni penanganan Covid-19.

Baca juga:  Kendarai Mobil Sendiri, Bupati CEP Sapa Warga di Kawasan Boulevard Amurang

Penanganan Covid-19 di Kabupaten Minahasa Selatan terus menjadi perhatian, dimana sebagaimana instruksi Bupati Nomor 30/BMS-Dinkes /II-2021, tentang PPKM Berskala Mikro dan Penanganan Covid-19 maka diinstruksikan agar semua desa membentuk Posko PPKM penanganan Covid-19, yang tentunya koordinasi dan sinergitas antara pemerintah, TNI dan Polri haruslah tetap jalan hingga ke tingkat desa.

Selain membahas Penanganan Covid-19, agenda lain yang jadi pokok pembahasan yakni mengenai Keamanan dan Ketertiban dalam masyarakat (Kamtibmas), yang tentunya harus menjadi perhatian dari semua pihak, dan untuk mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif, diperlukan juga peran aktif dari semua elemen masyarakat.

Baca juga:  Wakili Bupati CEP, Wabup Wongkar Hadiri Rakor Pencegahan Korupsi tahun 2019 se-Sulut

Karena masyarakat yang sehat, keadaan lingkungan yang aman adalah faktor penting dalam mewujudkan kemajuan pembangunan di Minahasa Selatan, mewujudkan Minsel Maju, Berkepribadian dan Sejahtera sebagaimana visi dari Bupati dan Wakil Bupati FDW-PYR.

(Hengly)*