Hari ini Personel Polres Kampar Kembali Divaksinasi Covid-19 Untuk Tahap II Gelombang I

Uncategorized74 Dilihat

Hari ini Personel Polres Kampar Kembali Divaksinasi Covid-19 Untuk Tahap II Gelombang I


KAMPAR – Transparansi indonesia.co.id Senin pagi (22/03/2021), bertempat di Aula Serbaguna Polres Kampar kembali dilaksanakan Vaksinasi Covid-19 tahap II (kedua), bagi Personel Jajaran Polres Kampar yang dijadwalkan mengikuti vaksinasi pada Gelombang I (pertama).

Sebagaimana diketahui bahwa 2 pekan lalu telah dilakukan vaksinasi terhadap 288 personel Jajaran Polres Kampar untuk gelombang I. Sesuai ketentuan vaksinasi Covid-19, bahwa setiap peserta vaksinasi dilakukan 2 kali dengan jarak sekitar 2 pekan.

Untuk Vaksinasi Tahap II Gelombang I di Polres Kampar ini dijadwalkan selama 3 hari mulai Senin (22/03) hingga Rabu (24/03), pelaksananya adalah Tim Gabungan Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar dan Puskesmas Bangkinang Kota, didukung Tim Medis Internal Poliklinik Polres Kampar, yang dikoordinir Kabag Sumda KOMPOL Maryanta.

Baca juga:  Jumat Barokah Polda Banten, Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan Yatim Piatu Baiturrahman

Dijelaskan Kabag Sumda Polres Kampar, bahwa secara keseluruhan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 terhadap Personel Polres Kampar dibagi dalam 3 Gelombang. Setelah selesai gelombang I tahap II ini akan dilanjutkan dengan gelombang II tahap I dengan target sekitar 280 orang personel lainnya.

“Kita berharap seluruh rangkaian proses Vaksinasi Covid-19 terhadap Personel Jajaran Polres Kampar ini dapat berjalan dengan lancar, serta mencapai hasil yang maksimal”, Jelas Kabag Sumda.

(Romi)