Manfaatkan Waktu Reses, Jones Kaseger Serap Aspirasi Warga Modoinding

Uncategorized5 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan, melakukan giat reses ke-II (dua) dimasa persidangan kedua tahun 2020/2021, sebagaimana Surat Pimpinan DPRD Minsel dengan nomor: 148/DPRD/V/2021 tentang Reses ke-II Anggota DPRD Minsel.

Giat reses dilakukan oleh seluruh anggota DPRD Minsel di daerah pemilihan masing-masing, guna menyerap dan mendengarkan akan aspirasi masyarakat.

Salah satu Anggota DPRD Minsel yang melakukan reses yakni Harly Jones Kaseger, yang melakukan reses di Kecamatan Modoinding.

Reses ke-II dimasa persidangan kedua tahun 2020/2021 oleh Harly Jones Kaseger dilaksanakan ruang pertemuan Kantor Camat Modoinding pada Selasa 11 Mei 2021, dan dihadiri oleh Camat Modoinding Harits Lokas ST, Kapolsek Modoinding Iptu Ngalimin, Danramil Modoinding, para HukumTua serta perwakilan dari setiap desa se-Kecamatan Modoinding.

Camat Modoinding dalam sambutannya mengatakan sangat mengapresiasi dan menyambut baik giat reses tersebut, dimana kesempatan dari warga Modoinding yang diwakilkan kepada setiap perutusan dari desa untuk menyampaikan aspirasi dan keinginan warga masyarakat guna pembangunan di Kecamatan Modoinding, diberbagai sektor bidang.

Baca juga:  Pemdes Mokobang Bersihkan Area Pintu Masuk Modoinding Dari Tumpukan Sampah

Selanjutnya usai sambutan dari Camat Harits Lokas, dilanjutkan dengan edaran dimana para peserta reses menyampaikan apa yang menjadi aspirasi dan keinginan dari warga Modoinding terkait pembangunan yang ada di Kecamatan Modoinding guna kemajuan pembangunan di Modoinding, dan peningkatan roda perekonomian masyarakat.

Berbagai aspirasi disampaikan kepada Legislator Minsel dari Fraksi Partai Golkar tersebut, dimana berbagai aspirasi seperti pembangunan infrastruktur guna menunjang perekonomian warga, pembangunan sumber daya manusia, dan usulan serta aspirasi lainnya yang disampaikan oleh para peserta reses.

Mendapatkan aspirasi dan usulan dari masyarakat melalui perutusan dari setiap desa yang mengikuti reses, Anggota DPRD Minsel Harly Jones Kaseger mengatakan akan menampung dan menindaklanjuti akan aspirasi yang disampaikan, dengan akan membawa dan mengawal dalam rapat DPRD Minsel nanti, dan akan menyampaikan pokok-pokok pikiran sebagaimana hasil reses yang dilakukannya.

“Aspirasi dan usulan ini, nantinya akan dibawa dan sekaligus juga dikawal dalam rapat DPRD Minsel nanti, dan berharap semoga nantinya akan ada dampak positifnya bagi warga Modoinding,” kata Jones Kaseger.

Baca juga:  Polres Kampar dan Forkopimda Gelar Upacara Taptu Di Halaman Mapolres Kampar

Harly Jones Kaseger adalah Legislator Minsel yang terkenal sangat getol dalam memperjuangkan aspirasi warga masyarakat, apalagi berasal dari Dapil III Minsel yang meliput Kecamatan Modoinding, Maesaan dan Tompasobaru, dimana wilayah paling ujung selatan di Kabupaten Minsel tersebut, dikenal dengan berbagai produk-produk pertanian dan perkebunan, apalagi Kecamatan Modoinding yang merupakan sentra sayur-sayuran di Indonesia Timur, sehingga menjadikan Modoinding sangat penting untuk diperhatikan pembangunan infrastruktur seperti akses jalan dan infrastruktur lainnya guna mendukung Modoinding sebagai daerah Agrowisata.

Jones Kaseger pun mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua yang telah hadir baik itu dari unsur Forkopimca Modoinding, para HukumTua bersama jajaran Pemerintah Desa, serta semua yang telah hadir dan menyampaikan aspirasi dan usulan dalam giat reses yang dilakukannya tersebut. (Hengly)*