FDW-PYR Percayakan Harum Stafsus Bidang Evaluasi dan Keuangan

Minsel13 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Guna semakin memperlancar jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Minahasa Selatan, kembali Pemerintah Kabupaten Minahasa Bupati dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH dan Pdt,Petra Yanni Rembang MTh (FDW-PYR) menyerahkan Surat Perintah Tugas kepada beberapa tokoh kenjadi staf khusus Bupati.

Salah satu tokoh yang mendapatkan kepercayaan Bupati dan Wakil Bupati Minsel menjadi Staf Khusus adalah Ir.Andry Harits Umboh M.Si (Harum), yang dipercayakan sebagai Stafsus Bidang Evaluasi dan Keuangan.

Andry Harits Umboh yang merupakan tuama Modoinding, adalah sosok yang sangat pantas menduduki posisi Stafsus tersebut karena dengan wawasan dan kapabilitasnya diyakini ia akan mampu memberikan masukan ke pemerintah dalam rangka mewujudkan visi misi Bupati dan Wakil Bupati membawa Minsel Maju, Berkepribadian dan Sejahtera.

Baca juga:  Micha Paruntu; "Hormati Keputusan Pemerintah Terkait Penundaan Pilkada Serentak 2020"

Selain sosok Andry Harits Umboh, Bupati Franky Donny Wongkar juga memberikan surat perintah tugas Staf Khusus kepada dua tokoh lainnya yakni Roland Ricky Rumopa BA sebagai Stafsus Bidang Inovasi dan Kerjasama, serta Hangga Sarijowan sebagai Stafsus Bidang E-government dan Pelayanan Publik.

Penyerahan Surat Perintah Tugas tersebut diserahkan oleh Bupati Franky Donny Wongkar yang didampingi oleh Wakil Bupati Petra Yanni Rembang kepada para Stafsus yang dipercayakan Bupati, bertempat di Ruangan Rapat Bupati, pada Selasa 10 Agustus 2021.

Selain menyerahkan Surat Perintah Tugas (SPT) kepada para Stafsus, Bupati FDW juga memberikan surat perintah pelaksana tugas kepada beberapa penjabat struktural diantaranya Afan Singal SE sebagai Kepala Sub Bidang Penelitian dan Penerbitan SP2D di BPKAD Minsel, dan Dodi Andrianto Repi SE sebagai Kepala Sub Bidang Mutasi Jabatan dan Perpindahan di SKPD Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Minsel. (Hengly)*