Kapolres Pelalawan Lepas Tiga Unit Bus Pemudik ke Sumatra Utara.

Pelalawan, RIAU346 Dilihat

 

PELALAWAN, Transparansiindonesia.co.id Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, melepas 3 unit bus yang membawa lebih kurang 100 pemudik asal Kota Pangkalan Kerinci menuju Sumatra Utara dan sekitarnya.
Pelepasan mudik bersama berlangsung di halaman Polres Pelalawan, Jumat (28/3/2025).

Masyarakat yang akan melaksanakan mudik merupakan warga masyarakat perantau asal Sumatra Utara yang beraktifitas di Kabupaten Pelalawan sebagai karyawan swasta, Pedagang serta pelajar yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman.

Hadir Pada acara pelepasan Bus Pemudik Waka Polres Pelalawan Kompol Asep Rahmat.SIK.MM, Kabag Ren Kompol AZ.Rofiqi. SH, Kasat Lantas AKP.Enggarani Laufria.SIK MSi serta Pejabat Utama Polres Pelalawan lainnya.

Baca juga:  Hak Jawab Haji Alwi

Wajah ceria terlihat dari Para pemudik Yang akan di berangkatkan membawa masyarakat kota Pangkalan kerinci untuk menuju Kota Medan Sumatra utara dan sekitarnya untuk bertemu keluarga untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H.dalam kesempatan tersebut Personil Satlantas Polres Pelalawan yang di pimpin Kasat Lantas AKP.Enggarani Laufria.SIK.MSi berkesempatan membagikan minuman dan makanan ringan sebagai bekal dalam perjalanan.

Dalam kesempatan ini, Kapolres Pelalawan berharap agar para pemudik dapat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman, serta selamat sampai tempat tujuan guna merayakan Hari raya idul Fitri 1446 H tahun 2025 bersama keluarga di kampung halaman.

Baca juga:  Polres Kampar Sosialisasikan Etika Tertib Berlalu Lintas di SMK N 1 Kampar, Jasa Raharja Turut Berikan Edukasi!

“Selamat jalan kepada para pemudik, semoga perjalanan kalian lancar dan selamat sampai tujuan,” ujar AKBP Afrizal Asri, SIK.(ROMI)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *