Jakarta/transparansiindonesia.com – Irjen Pol (Purn) Benny Mamoto, Salah satu putra terbaik Sulawesi Utara dipercayakan oleh DPP Partai Golkar untuk menjabat sebagai salah satu Ketua Bidang Partai Golkar.
Adalah Ketua bidang Desentralisasi dan Otonomi Daerah, yang dijabat oleh Benny Mamoto, ini merupakan hal yang baik mengingat kemampuan dari seorang jenderal ini tak perlu diragukan lagi, ditingkat nasional dan internasional sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh seorang Benny Mamoto.
Beberapa kader Partai Golkar menyambut baik Benny Mamoto masuk dalam struktur kepengurusan DPP Partai Golkar, kata mereka dengan masuknya Jenderal (Purn) bintang dua ini ke partai berlambang pohon beringin, akan membuat partai Golkar semakin solid dan bisa memenangkan Pileg dan Pilpres nanti.
“Semoga dengan msuknya Benny Mamoto dalam struktur kepengurusan Partai Golkar, akan menjadikan partai ini menjadi semakin solid di tingkat Nasional dan khususnya di Bumi Nyiur Melambai, dan bisa memenangkan Pileg dan pilpres serta Pilkada di Sulut.” Kata beberapa kader Partai Golkar. (red/TI)