MEP Hadiri Rangkaian Kegiatan di Kecamatan Modoinding

Minsel635 Views

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Bakal Calon Bupati Minahasa Selatan dari Partai Golkar dr.Michaela Elsiana Paruntu MARS, pada Minggu 16 Agustus 2020, menghadiri berbagai kegiatan yang ada di Kecamatan Modoinding.

Kegiatan pertama yang dihadiri oleh Micha Paruntu (sapaan akrabnya -red) adalah mengikuti kegiatan Proficiat Imam Baru di Gereja Katolik Sinisir, kemudian selanjutnya Micha Paruntu bersama rombongan menghadiri resepsi syukuran pernikahan antara Ken dan Giska di Desa Kakenturan Barat Kecamatan Modoinding.

Dikesempatan hadir dalam resepsi pernikahan, Micha Paruntu dalam sambutan motivasi dan wejangan menyampaikan bahwa pernikahan adalah satu yang sakral, yang didasari atas nama cinta, sehingga mempertemukan dua insan, sehingga boleh diteguhkan dalam pernikahan yang kudus dan dicatat melalui Catatan Sipil sehingga menjadi satu keluarga Kristen yang sah.

Baca juga:  Semangat Hari Pahlawan, NVM; Momentum Terus Bergerak Dan Bekerja Untuk Rakyat

Mewakili para undangan, Micha Paruntu dalam sambutannya mengatakan tentunya memberikan doa restu kepada dua insan yakni Ken dan Giska memasuki rumah tangga yang baru, dan semoga pernikahan dari Ken dan Giska dapat bertahan dan langgeng hingga hari tua, hingga memasuki lanjut usia.

“Atas nama pribadi dan keluarga, serta mewakili para tamu undangan, saya menyampaikan selamat bersyukur, selamat berbahagia kepada kedua rumpun keluarga, terlebih kedua insan Ken dan Giska yang baru diteguhkan dalam nikah yang kudus,” kata Micha Paruntu.

Selanjutnya usai menghadiri resepsi pernikahan, Micha Paruntu kemudian mengunjungi warga yang sakit yang berada di Desa Sinisir, kemudian memberikan penguatan-penguatan kepada warga yang sakit.

Baca juga:  Hadirkan Narasumber Berkompeten, Balai Penyuluh KB Maesaan Gelar Mini Lokakarya

Kehadiran sosok Micha Paruntu di Kecamatan Modoinding menghadiri beberapa rangkaian kegiatan, mendapat sambutan hangat dari warga masyarakat, kehadiran dari Ketua KPRS GMIM tersebut selalu mendapat atensi dan sambutan dari warga masyarakat hal tersebut dikarenakan sosok yang peduli tersebut dikenal sangat dekat dengan warga.

Usai menghadiri rangkaian kegiatan-kegiatan di Kecamatan Modoinding, Micha Paruntu selanjutnya melanjutkan menghadiri kegiatan-kegiatan yang ada di beberapa tempat yang sudah terjadwal dalam agendanya.

(Hengly)*