Rabat Beton Bahu Jalan, Fokus Dandes 2019 Tahap Dua Desa Tompasobaru Dua

Minsel290 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Desa Tompasobaru Dua Kecamatan Tompasobaru terus melanjutkan program pembangunan didalam desa, dengan berbagai pembangunan infrastruktur melalui anggaran Dana Desa (Dandes).

Setelah pada tahap pertama, Anggaran Dandes Tompasobaru Dua mengerjakan pembangunan talud, maka kini di tahap Dua Dandes Tompasobaru Dua tahun anggaran 2019, fokus mengerjakan Rabat Beton Bahu Jalan yang ada di jalan desa Kartini Desa Tompasobaru Dua.

HukumTua Desa Tompasobaru Dua Herman Palit SPi mengatakan bahwa sebelumnya melalui anggaran Dandes 2019 tahap satu, Desa Tompasobaru Dua mengerjakan pembangunan Talud dan itu telah selesai dikerjakan, maka di tahap dua ini sesuai APBDes Tompasobaru Dua tahun 2019 mengerjakan pembangunan Rabat Beton Bahu Jalan.

Baca juga:  Desa Tompasobaru Satu, Intens Laksanakan Intervensi Stunting

“Pengerjaan rabat beton ini kita laksanakan guna semakin memperlancar arus lalu lintas yang ada di Tompasobaru Dua, dimana dijalur yang dilaksanakan pengerjaan Rabat Beton tersebut adalah jalan lingkar, apabila di jalan trans mengalami kemacetan,” ujar Herman Palit.

Ia menambahkan selain itu pula dengan dilakukan rabat beton dibahu jalan tersebut, semakin memperlancar roda perekonomian masyarakat, yang kesemuanya guna peningkatan kesejahteraan warga masyarakat Tompasobaru Dua.

Dalam pelaksanaan pengerjaan Rabat Beton Bahu Jalan tersebut, dikerjakan secara padat karya dimana melalui pemberdayaan masyarakat, warga masyarakat dilibatkan dalam pengerjaan pembangunan infrastruktur dalam desa, yang anggarannya melalui Dana Desa.

Baca juga:  Sakalele SMKN 1 Tompasobaru Sambut Kedatangan Ketua TP-PKK Sulut Di Kinamang

“Saya mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk mendukung dan mensupport program pembangunan dalam desa, guna kemajuan pembangunan desa, dan kesejahteraan masyarakat, ayo.. Semangat membangun desa,” tambah Herman Palit.

Adapun pengerjaan Rabat Beton Bahu Jalan tersebut dianggarkan melalui Dandes Tompasobaru Dua tahun 2019 sebesar Rp.133.580.000 sudah termasuk PPN/PPh, dengan Volume 565 Meter.

(Hengly)*

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS