Sukseskan Germas, Polsek Tompasobaru Gandeng Lintas Sektor Gelar Olahraga Bersama

Minsel664 Views

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Dalam rangka mensukseskan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), maka kepolisian sektor Tompasobaru (Polsek Tompasobaru menggandeng lintas sektor dua kecamatan melaksanakan giat jalan sehat bersama.

Kegiatan jalan sehat bersama mengambil start dari halaman kantor kecamatan Tompasobaru dan kantor kecamatan Maesaan.

Camat Maesaan bersama jajaran pemerintah desa se-Kecamatan Maesaan mengambil start dari kantor kecamatan Maesaan dan begitupun camat Tompasobaru bersama jajaran pemerintah desa se-Kecamatan Tompasobaru mengambil start dari halaman kantor kecamatan Tompasobaru.

Selanjutnya dengan didampingi oleh pihak Polsek Tompasobaru dan pihak Koramil Tompasobaru bersama UPT Puskesmas, maka rombongan melaksanakan jalan sehat menyusuri jalan raya dan finis di Mako Polsek Tompasobaru.

Finis di Mako Polsek Tompasobaru, kegiatan selanjutnya dilaksanakan senam sehat bersama yang diikuti oleh semua peserta jalan sehat.

Baca juga:  Jelang Nataru 2025-2026, Kapolres Minsel Keluarkan 7 Poin Penting Himbauan Kamtibmas

Dalam rangkaian kegiatan mensukseskan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat diwilayah tugas Polsek Tompasobaru yakni di Kecamatan Tompasobaru dan Kecamatan Maesaan, juga digelar friendly match vollyball.

Kapolsek Tompasobaru AKP Boby Tri Mulyono menyampaikan bahwa kegiatan Germas tersebut digelar guna terus mensosialisasikan program Germas kepada masyarakat untuk selalu menjaga dan selalu membiasakan pola hidup sehat.

Sukses dan edukasi Germas bukan hanya terfokus pada sumber konsumsi, pada menu yang dimakan, tapi juga olahraga yang cukup dan teratur merupakan bagian dari Germas, serta pula bagaimana menjaga lingkungan agar tetap bersih dan indah, dan bebas dari sumber berbagai penyakit.

Dikatakan Kapolsek AKP Boby Tri Mulyono juga bahwa giat Germas tersebut menunjukkan soliditas dan sinergitas antara lembaga atau institusi diwilayah Kecamatan Tompasobaru dan Maesaan yang terus terjalin dan terjaga.

Baca juga:  Peningkatan Sarana Penyediaan Air Bersih Jadi Usulan Prioritas Dalam Musrenbang Desa Sion

Selanjutnya kegiatan Germas dilanjutkan dengan giat ‘Jumat Bacirita’ yang digelar di pondok Malo Polsek Tompasobaru, antara pimpinan institusi di dua kecamatan tersebut dan membicarakan terkait program-program yang akan dan sedang dilaksanakan dengan melibatkan lintas sektor.

Ikut serta dalam kegiatan Germas tersebut diantaranya Kapolsek Tompasobaru AKP Boby Tri Mulyono bersama jajaran personil, Ketua Bhayangkari Ranting Tompasobaru Ny. Boby Tri bersama Bhayangkari Tompasobaru, Camat Tompasobaru Drs. Jemmy Loa bersama para HukumTua dan jajaran perangkat desa, Camat Maesaan Jelly Nelwan SPt bersama para HukumTua dan jajaran perangkat desa, Kepala Puskesmas Maesaan dr. Silvana Pakasi bersama para pegawai, serta kepala puskesmas Tompasobaru Sandra Parengkuan Amd.Keb bersama jajaran pegawai.
(Hengly)*