CEP; Fraksi Golkar Dukung Penuh Program Anggaran Kementerian Yang Berpihak Pada Rakyat

Nasional, SULUT14635 Dilihat

Jakarta, transparansiindonesia.co.id – Anggota komisi VI DPR-RI, Christiany Eugenia Paruntu (CEP) menghadiri dan mengikuti rapat kerja Komisi VI dengan menteri perdagangan republik indonesia bersama jajaran.

Dalam rapat kerja yang digelar di ruang rapat komisi VI DPR-RI, pada Kamis 4 September 2025 juga menghadirkan kepala badan perlindungan konsumen nasional republik indonesia (BPKN-RI).

Selanjutnya, agenda kerja komisi VI dilanjutkan dengan rapat kerja bersama menteri BUMN bersama jajaran.

Raker komisi VI DPR-RI bersama dengan beberapa membahas RKA dari masing-masing Kementerian untuk anggaran tahun 2026.

Selanjutnya pula, Christiany Eugenia Paruntu yang masuk dalam badan anggaran DPR-RI, mengikuti rapat kerja antara Banggar DPR-RI bersama dengan pemerintah dan Bank Indonesia (BI).

Baca juga:  CEP Serukan Fraksi Golkar Jangan Berjarak Dengan Rakyat; Kita Ini Wakil Rakyat

Agenda rapat kerja tersebut dalam rangka agenda penetapan postur sementara hasil panitia kerja (Panja) dalam rancangan undang-undang (RUU) APBN 2026.

Tetty Paruntu (sapaan akrabnya -red) yang merupakan anggota fraksi Golkar DPR-RI mengatakan bahwa fraksi Golkar sangat mendukung penuh program dan anggaran dari masing-masing Kementerian.

“Fraksi Golkar mendukung penuh program dan anggaran dari masing-masing Kementerian, yang tentunya berpihak pada rakyat,” ujar CEP.

Selanjutnya Ketua Golkar Sulut tersebut juga mengatakan anggaran dari masing-masing Kementerian diharuskan berpihak pada kesejahteraan rakyat dan selaku lembah legislatif akan terus mengawal terlaksananya berbagai program kementerian.

Baca juga:  AMTI Tantang Polda Sulut Ungkap Dugaan Korupsi Di Perumda Pasar Manado

“Kita akan pastikan dengan mengawal berbagai program dan anggaran kementerian terlaksana dengan baik dan berdampak pada kesejahteraan masyarakat, guna tercapainya program Asta Cita dari presiden dan wakil presiden republik indonesia, pak Prabowo Subianto dan pak Gibran Rakabuming Raka,” jelas mantan bupati Minsel dua periode tersebut. (Hen)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Banner Memanjang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *