Pekanbaru, Transparansi indonesia.co.id Jelang dibuka pendaftaran Paslon Pilkada Serentak 2024, Lembaga Survei Independent Survei Indonesia (ISI) kembali merilis hasil survei untuk Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Kampar. Menariknya, pengusaha muda yang juga kader DPP Gerindra, Pebriyan Winaldi berhasil meraih simpati masyarakat Kab. Kampar dan menjadi Top Survei ISI periode 2-6 Juli 2024 dengan Elektabilitas sebesar 17,27%.
Disusul Repol 14,88%, Burhanudin Husein 13,53%, Rahmad Jevary Juniardo 8,71%, Yuyun Hidayat 6,35% dan calon lain 15,03%, sisanya 24,23% masyarakat di Kab. Kampar belum menentukan pilihan.
Peneliti ISI Randi Purnomo berpendapat, pergeseran posisi puncak Top Survei terjadi tidak lain karena getolnya sosok viral (Pebriyan Winaldi-red) itu melakukan sosialisasi hingga ke desa-desa pelosok di Kabupaten Kampar.
“Dinamika perpolitikan di Kabupaten Kampar menjelang dibukanya pendaftaran oleh KPU Kampar ini semakin sengit dan bersaing dalam peningkatan elektabilitas dan popularitas” tutur Randi, saat konferensi Pers, Selasa (16/7) di Pekanbaru.
Ditambahkan Randi, semakin mendekati masa pendaftaran, beberapa kandidat mulai lebih gesit turun sosialisasi ke masyarakat. Misalnya, pergerakan bakal calon Pebriyan Winaldi bulan lalu masih diposisi dua, di survei terbaru yang kita lakukan pekan lalu Elektabilitas Pebriyan Winaldi mampu melampaui Repol, yang juga digadang-gadang akan maju sebagai Calon Bupati Kampar” imbuhnya.
Dengan hasil survei ini, tentunya bisa menjadi salah satu rujukan baik calon atau kandidat serta Parpol untuk memastikan diri ikut atau tidaknya dalam kontestasi Pilkada Kampar pada 27 November 2024 mendatang.
” Dengan hasil survei ini, posisi bakal calon Bupati Kampar sudah makin mengerucut atau sudah nampak titik terangnya. Posisi top survei yang diraih oleh Pebriyan Winaldi misalnya menjadikannya salahsatu kandidat dengan nilai elektabilitas yang cukup bagus untuk bisa dijadikan sebagai salah satu Paslon oleh partai pengusung. Apalagi kalau dilihat dari segi penyebaran baliho sosialisasi, Pebriyan termasuk bakal calon yang banyak memasangnya diberbagai titik yang ada di kabupaten Kampar,” tutup Randi. (Red)