Amurang/ transparansiindonesia – dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Minahasa Selatan, di perlukan pendidikan anak mulai dari usia dini, yang di dalaqmnya tentu memerlikan dana. Dan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan lewat Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) akan segera menyalurkan dana Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Kadis Dikpora Minsel Dr Fietber Raco mengatakan dana bantuan operasional pendidikan tahun 2017 untuk PAUD di Minsel akan segera di cairkan. “Penyaluran dana BOP untuk PAUD yang ada di Minsel akan segera di cairkan secepatnya.” kata Raco
Menurut Raco jumlah dana untuk BOP tahun 2017 ada sekitar 2,7 Milliar, dan itu akan segera di cairkan tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) Bupati.
“Untuk penyaluran Dana Bantuan Operasional ini, tinggal menunggu SK Bupati, jika SK nya sudah ada dana tersebut akan segera di salurkan.” jelas Kadis Dikpora Minsel, Dr. Fietber Raco. (Hengly.K/TI)