Kadis Pertanian Frans Tilaar, Panen Padi Bersama SekBan Ketahanan Pangan Kementan RI

Minsel184 Dilihat

  Amurang/transparansiindonesia.com – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE (CEP) dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, dalam menggalakan program-program dibidang pertanian, untuk ketahanan pangan, mulai menunjukan hasil.

Bertempat di lokasi persawahan Desa Popontolen kecamatan Tumpaan, Senin 18/12/2017, Sekban Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan RI) Ir. Muliady Hendiawan MM bersama rombongan yang didampingi Kepala Dinas Pertanian Minsel Ir. Frans Tilaar MSi, dan staf Dinas Pertanian Minsel, serta Anggota TNI dan Kelompok Tani, melakukan panen raya Padi.

Baca juga:  Kunker Ke Minsela, FDW Salurkan Bansos Di 4 Kecamatan

Kepala Dinas Pertanian Minsel Frans Tilaar menyampaikan ini merupakan suatu hal yang luar biasa dimana dalam mewujudkan Minsel Tahan Pangan dan swasembada pangan, harus dituntut dengan niat dan keseriusan dalam menjalankan segala program, yang telah diprogramkan oleh pemerintah kabupaten, menuju masyarakat Minsel yang sejahtera, untuk Minsel Hebatbdan Terdepan.

“Untuk itu kepada masyarakat Minsel, marilah kita semangat menanam, dan nantinnya kita akan sejahtera dikemudian.” kata Frans Tilaar.

Sementara itu Sekban Ketahanan Pangan Kementan RI Ir Muliady Hendiawan mengapresiasi segala program dibidang pertanian yang dilaksanakan Pemkab Minsel, untuk mewujudkan ketahanan pangan di minahasa selatan, serta untuk mensejahterakan masyarakat lewat bantuan-bantuan yang diberikan melalui kelompok tani yang ada.  (Hengly/TI)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *