Bupati Tetty Terima Kunjungan Pimpinan PT PLN UPTD Minahasa dan PT Sulawesi Regas, Terkait Kesiapan Kapal FSRU Huaxiang 8

Minsel117 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Bupati Minahasa Selatan DR.Christiany Eugenia Paruntu SE pada Jumat 12 Juni 2020, bertempat di Rumah Dinas Bupati Minahasa Selatan, menerima kunjungan dari PT PLN UPTD Minahasa dan PT Sulawesi Regas.

Kunjungan dari kedua perusahaan tersebut dalam rangka membicarakan kesiapan Kapal Floating Storage Regasification Unit (FSRU) Huaxiang 8, guna mendukung gasifikasi pembangkit LMVPP di Amurang.

Adapun kapal FSRU Huaxiang 8 tersebut, akan didatangkan dari China, namun akan tiba di Amurang dalam waktu tujuh hari, karena perjalanan membutuhkan waktu seminggu.

Baca juga:  Hadiri Rakorev, AKP Boby Tri Sampaikan Hal Ini Kepada Para Penjabat HukumTua

Adapun kedatangan dari kapal FSRU Huaxiang 8 akan mengikuti protokol kesehatan, sebagaimana yang disampaikan langsung oleh Andreas Arthur selaku manager PT PLN (Persero) UPDK Minahasa.

Bupati Tetty Paruntu sangat mengapresiasi akan PT PLN UPDK Minahasa dan PT Sulawesi Regas yang terus mendukung program pemerintah Minsel dalam upaya ketersediaan listrik di Minahasa Selatan.

(Hengly)*