Kepesertaan JKN Capai Lebih Dari 95 Persen, Walikota Manado Terima UHC Award

Manado162 Dilihat

Manado, transparansiindonesia.co.id – Wujud nyata pemerintah kota Manado dalam perlindungan terhadap masyarakat dibidang kesehatan, melalui perlindungan jaminan kesehatan nasional (JKN) mendapatkan respon dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Dimana dalam acara Penyerahan Universal Health Coverage (UHC) Award, walikota Manado Andrei Angouw hadir dan menerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia.

Walikota Andrei Angouw Menerima UHC Award

Seperti diketahui, BPJS Kesehatan Republik Indonesia, menyelenggarakan penyerahan UHC Award yang digelar di Balai Sudirman, Tebet Jakarta Selatan pada Selasa 14 Maret 2023.

Acara penyerahan UHC Award tersebut, juga dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin dan sejumlah Menteri kabinet.

Baca juga:  ASN Pemkot Manado Terancam Tak Terima TTP, AMTI Soroti Kinerja AA-RS

Kegiatan atau acara Universal Health Coverage Award tersebut, digelar dalam rangka pemberian penghargaan kepada pemerintah daerah sebagai wujud komitmennya dalam mendukung program jaminan kesehatan nasional bagi masyarakat Indonesia.

Walikota Manado, Andrei Angouw hadir langsung dalam acara tersebut karena Kota Manado sebagimana data dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Republik Indonesia, masuk dalam 334 Kota/Kabupaten yang kepesertaan jaminan kesehatan nasional telah mencapai lebih dari 95 persen.

Maka dari itu, berdasarkan data tersebut maka Pemerintah Kota Manado mendapatkan penghargaan, dimana Walikota Manado Andrei Angouw menerima langsung penghargaan tersebut yang diserahkan oleh menteri kesehatan republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin.
(T2)*