Pelayanan ke Masyarakat Dukcapil Minsel Kerja Lembur

Minsel419 Dilihat

Amurang/transparansiindonesia – Guna terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Minahasa Selatan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Minahasa Selatan bekerja dengan maksimal sampai harus bekerja dengan lembur atau diluar waktu jam kerja.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Minahasa Selatan, Corneles Mononimbar MM mengatakan, karena SKPD yang dipimpinnya ini bersentuhan langsung dengan masyarakat, dirinya menghimbau kepada para pegawainya untuk bekerja dengan maksimal, jangan melakukan pungli, dan tindakan tercela lainnya.

“Bekerjalah dengan baik, jangan melakukan pungli, atau tindakan tercela lainnya, karena Dukcapil sangat besentuhan langsung dengan pelayanan masyarakat.” kata Mononimbar.

Namun Ia pun mengakui, kadangkala pelayanan kepada masyarakat sering terkendala, namun bukan pada pegawainya, tapi seringkali jaringan yang tidak stabil atau terjadi pemadaman listrik yang sangat mengganggu pelayanan kepada masyarakat.

Baca juga:  Berbagai Kegiatan Warnai Perayaan HUT Ke-18 Desa Poopo Utara

“Pelayanan yang kami lakukan sudah maksimal, namun kadangkala terganggu dengan jaringan yang seringkali ngadat atau pemadaman listrik, seperti yang terjadi beberapa waktu lalu, tidak bisa melakukan perekaman dan pencetakan KTP, namun untuk saat ini, pelayanan kepada masyarakat sudah normal kembali” jelas Mononimbar.

Ditambahkannya pula mengenai Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang ada tertulis masa berlakunya, KTP tersebut bisa dipakai diinstansi manapun, tanpa harus memperpanjangnya, dan bagi mereka yang sudah melakukan perekaman tapi datanya belum terkirim ke pusat, bisa diambil surat keterangan penduduk di Dinas Dukcapil, yang fungsinya sama dengan KTP tapi memiliki batas waktu penggunaan.

Baca juga:  Kepsek Dan Guru Se-Kecamatan Maesaan Gelar Ibadah Pra-Natal

Salah satu pegawai Operator di dinas Dukcapil Minsel mengatakan, memang benar saat ini jaringan sudah bagus, dan kepada masyarakat yng ingin melakukan perekaman atau mengambil KTP silahkan datang di Kantor Dukcapil Minsel,

“Yang sudah melakukan perekaman beberapa waktu lalu, dan ingin mengambil KTP silahkan datang dikantor Dukcapil Minsel dengan membawa foto copy kartu keluarga.” Kata Kabid Vivie Setlight.

Dari pantauan awak media transparansiindonesia.com memang benar bahwa para pegawai sangat sibuk melayani masyarakat untuk pembuatan KTP,KK, dan Akte-akte, dikarenakan jaringan saat itu sangat baik, dan tidak ada pemadaman listrik.  (Hengly/TI)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *