Bupati CEP; “Peran Pers Sangat Penting Bagi Kemajuan Pembangunan Minahasa Selatan”

Minsel550 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id — Tanggal 9 Februari, merupakan hari yang sangat bersejarah bagi kaum jurnalis di Indonesia, karena ditanggal tersebut, para ‘kuli tinta’ memperingati Hari Pers Nasional (HPN).

Tak terkecuali dengan para insan pers yang bertugas di Kabupaten Minahasa Selatan, memperingati Hari Pers Nasional, Orang nomor satu di Kabupaten Minahasa Selatan, Bupati DR Christiany Eugenia Paruntu SE, menyampaikan Selamat Hari Pers Nasional kepada para jurnalis yang bertugas meliput di Kabupaten Minahasa Selatan.

“Saya mengucapkan selamat memperingati Hari Pers Nasional, kepada para Insan Pers yang bertugas di Kabupaten Minahasa Selatan,” kata Bupati Tetty Paruntu.

Baca juga:  Jelang Musda Golkar Sulut, CEP Masih Yang Terbaik Dan Amanah

Bupati Tetty Paruntu menambahkan bahwa peran pers atau media sangat penting bagi kemajuan pembangunan daerah, sebagai corong pemerintah kepada masyarakat yang mampu memberikan informasi kepada masyarakat. Media sebagai pilar ke-empat Demokrasi, sebagai Mitra pemerintah yang mampu memberikan opini publik yang baik.

Dengan peringatan Hari Pers Nasional di tahun 2019 ini, Bupati Tetty berharap para Insan Pers, terlebih di Minahasa Selatan, semakin profesional, makin dicintai di masyarakat, dan terus menjadi Mitra bagi Pemerintah, dalam memajukan suatu daerah.

“Dengan semangat peringatan Hari Pers Nasional ditahun ini, saya berharap para insan pers di Minahasa Selatan semakin profesional dalam tugas Profesi Pers, mampu menghadirkan Opini Publik yang baik, agar semakin dicintai masyarakat, dan mampu menjadi bagian penting kemajuan pembangunan di Minahasa Selatan,” jelas Bupati Tetty Paruntu.

Baca juga:  Wujud Nyata Golkar Ada Ditengah Rakyat, Bagikan Sembako Gratis Kepada Warga

(Hengly)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Banner Memanjang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *