Minsel, transparansiindonesia.co.id – Open Tournament Sepakbola Bola bertajuk Damai Cup, yang dihelat oleh para Generasi Muda Tompasobaru dan Maesaan, dilapangan Samratulangi Tompasobaru akhirnya memasuki babak semifinal.
Setelah melalui pertandingan-pertandingan yang seru dari babak penyisihan hingga ke delapan besar, akhirnya empat (4) tim tangguh berhak maju ke babak semifinal setelah mengalahkan lawan-lawannya di dibabak perempatfinal.
Ke-empat tim yang berhak maju ke semifinal adalah tim Tompasobaru Dua FC, Tombak FC, Arham FC Kinaweruan, dan Daseng Squad FC Kapitu.
Untuk partai semifinal sendiri, sebagaimana disampaikan oleh ketua panitia kegiatan Open Tournament Damai Cup, Fernando Sumual bahwa direncanakan akan digelar pada Sabtu (5/3) dan Minggu (6/3).
“Untuk partai semifinal akan menggunakan sistem Home and Away, jadi setiap tim akan dua kali saling berhadapan, rencananya semifinal akan digelar pada Sabtu dan Minggu (5-6/3),” ujar Nando, sapaan akrabnya.
Ia pun mengingatkan bahwa dalam setiap pertandingan terus disampaikan dan disosialisasikan untuk selalu disipilin menerapkan protokol kesehatan, dan yang lebih penting juga adalah setiap pemain, official dan bahkan penonton untuk mampu menjaga keamanan dan ketertiban.
Dikatakan Nando pula agar selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, karena maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut adalah menjalin kebersamaan dan kekeluargaan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman diwilayah Tompasobaru dan Maesaan melalui kegiatan olahraga khususnya sepakbola.
Dan berikut adalah jadwal pertandingan semifinal Open Tournament Damai Cup;
Hari Sabtu, 5 Maret 2022
Main Pertama
Arham FC Kinaweruan vs Daseng Squad FC Kapitu
Kick Off 15:30
Hari Minggu, 6 Maret 2022
Main Pertama
Tombak FC vs Tompasobaru 2 FC
Kick Off 15:30
(Hengly)*