Cuaca Ekstrim, Kapolres Minsel Himbau Warga Waspada Dengan Potensi Bencana

Minsel935 Dilihat

Minsel, transparansiindonesia.co.id – Wilayah Kabupaten Minahasa Selatan akhir-akhir ini dilanda cuaca ekstrim, dimana meningkatnya intensitas curah hujan yang disertai angin kencang.

Tentunya, dengan curah hujan yang tinggi masyarakat harus selalu waspada dengan berbagai potensi bencana yang bisa saja terjadi.

Menghadapi cuaca ekstrim saat ini, Kapolres Minahasa Selatan AKBP David Candra Babega SIK., MH menyampaikan himbauannya bagi warga masyarakat Minahasa Selatan.

Ia mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan peka dengan berbagai potensi bencana yang bisa saja terjadi akibat curah hujan yang tinggi.

Seperti, potensi tanah longsor, banjir dan pohon tumbang, serta pula jalanan yang menjadi licin.

Baca juga:  LSM-AMTI Tantang Kapolres Minsel Di Seratus Hari Kerja Tangkap Koruptor

Bagi masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana untuk selalu waspada dengan potensi bencana yang bisa saja terjadi, seperti tanah longsor dan banjir.

Begitupun dengan para pengguna jalan, para pengendara kendaraan bermotor untuk selalu waspada dan berhati-hati disaat berkendara ketika hujan deras.

Kapolres menghimbau agar para pengendara untuk sejenak istirahat atau menunda perjalanan apabila terjadi hujan deras, karena selain menganggu penglihatan pengendara, hujan deras juga membuat jalanan menjadi licin.

Dan berikut beberapa himbauan Kapolres Minsel;

– Peka terhadap perkembangan cuaca, pantau melalui sumber informasi terpercaya.
– Perhatikan peringatan dini terkait hujan deras, angin kencang dan tanah longsor.
– Jauhi area rawan longsor, rawan banjir, instalasi listrik, dan menunda kegiatan melaut disaat cuaca ekstrim.
– Pengguna kendaraan bermotor agar mengutamakan keselamatan, istirahat atau tunda perjalanan saat hujan deras disertai angin kencang.

“Pastikan kelancaran saluran air, drainase, selokan di lingkungan masing-masing, untuk mencegah terjadinya banjir, selalu waspada dan siaga menghadapi cuaca ekstrim,” ujar Kapolres Minsel, David Candra Babega. (Hen)*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari TRANSPARANSI INDONESIA di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *